Rabu, 17 Agustus 2016



Situasi krisis energi kini makin mengemuka, ditandai oleh terbatasnya pasokan bahan bakar yang mengakibatkan melambungnya harga bahan bakar minyak (BBM) (seperti solar, bensin, minyak tanah dan lain-lain. Keterbatasan energi fosil, diiringi konsumsi yang terus meningkat, sejalan  dengan meningkatnya laju pertumbuhan penduduk dan laju pertumbuhan ekonomi, paradigma pemanfaatan energi harus bergeser  pada pemanfaatan energi terbarukan (renewable energy), seperti biomassa, panas bumi, energi surya, energi air, energi angin, energi samudra bahkan energi nuklir.
Indonesia sangat kaya akan potensi energi alam. Energi biomasa meliputi

Kamis, 11 Agustus 2016

Teknologi Hijau


Gambar : infostudikimia.blogspot.com
Gerakan Langkah Hijau
Gerakan Go Green saat ini semakin meluas, baik di tataran konsep maupun pelaksanaan. Ya, Go Green merupakan upaya bersama untuk menyelamatkan kondisi Planet Bumi yang kondisinya makin mengenaskan. Planet Bumi idealnya menjadi ekosistem yang ideal untuk kehidupan manusia dan mahluk Bumi lainnya, namun tampaknya kondisi yang terjadi justru makin banyak manusia yang berperan dalam pengrusakan lingkungan.
Langkah hijau harus dilaksanakan oleh siapapun yang menjadi warga Bumi. Mulai dari menghemat penggunaan energi BBM. Caranya,

Minggu, 07 Agustus 2016

Biosfer



Gambar : smaulanablog.blogspot.com

Gambar : biologi-lh.blogspot.com
Biosfer sendiri berasal dari 2 (dua) kata diantaranya kata “bios” yang artinya hidup dan kata “sphaira” yang artinya Lapisan. Jika diartikan secara etimologis, Biosfer yaitu lapisan bumi yang dapat dihuni atau ditinggali oleh makhluk hidup. Biosfer merupakan lapisan tipis, hanya 9.000 meter di atas permukaan bumi, beberapa meter di bawah permukaan tanah, dan beberapa ribu meter di bawah permukaan laut. Biosfer merupakan organisasi kehidupan yang sangat kompleks dan hanya dijumpai di planet Bumi dalam Tata Surya, bahkan sampai saat ini belum ditemukan adanya kehidupan di planet lain seperti di bumi.

Gagasan Biosfer pertama kali diutarakan oleh

Sabtu, 06 Agustus 2016

Pencemaran Air Sungai



Indonesia merupakan negara sedang berkembang dalam usahanya untuk mencapai tahap masyarakat modern. Pada tahap tersebut sektor pertanian sebagai sektor primer mulai ditinggalkan, dan beralih menjadi sektor sekunder yaitu industri. Berkembangnya sektor industri, jasa dan properti pada era pertumbuhan ekonomi saat ini, pada umumnya memberikan pengaruh pada lingkungan.

Rabu, 03 Agustus 2016

Pencemaran Lingkungan



Pencemaran lingkungan atau polusi adalah perubahan pada lingkungan yang tidak dikehendaki karena dapat memengaruhi kegiatan, kesehatan dan keselamatan makhluk hidup. Perubahan tersebut disebabkan oleh suatu zat pencemar yang disebut polutan. Suatu zat dapat dikatakan sebagai polutan apabila bahan atau zat asing tersebut melebihi jumlah normal, berada pada tempat yang tidak semestinya dan berada pada waktu yang tidak tepat.
Lingkungan yang tercemar, keadaan ekosistemnya tidak seimbang akibat masuknya polutan ke dalam lingkungan tersebut. Sedangkan lingkungan alami memiliki ekosistem yang seimbang

Senyawa Aromatik Benzena


Gambar : smaulanablog.blogspot.com
Gambar : www.slideshare.net
Senyawa aromatik adalah senyawa hidrokarbon dengan ikatan tunggal dan ikatan rangkap diantara atom-atom karbonnya. Senyawa hidrokarbon merupakan senyawa karbon yang paling sederhana. Senyawa hidrokarbon merupakan senyawa yang hanya mengandung unsur karbon dan hidrogen (CxHy).


Senyawa hidrokarbon dapat digolongkan berdasarkan struktur molekul dan kejenuhan ikatannya. Senyawa Hidrokarbon berdasarkan struktur molekulnya dibedakan atas tiga yaitu:

Sabtu, 30 Juli 2016

Seburuk Apakah Dampak Penambangan Batubara?


Batubara awalnya merupakan bahan organik yang terakumulasi dalam rawa-rawa yang dinamakan peat. Pembentukan batubara memerlukan kondisi-kondisi tertentu dan hanya terjadi pada era-era tertentu sepanjang sejarah geologi. Zaman karbon kira-kira 340 juta tahun yang lalu adalah masa pembentukan batubara yang paling produktif. Hampir seluruh pembentuk batubara berasal dari tumbuh-tumbuhan.

Kenapa Bisa Terjadi Hujan Asam, dan apa dampaknya?



Hujan asam adalah hujan yang mempunyai kadar keasaman (pH) yang rendah pada setiap tetes airnya. Terjadinya sebuah peristiwa tentu ada sebabnya, begitu juga dengan fenomena hujan asam. Mengumpulnya gas CO2, NO2, SO2  di awan, lalu awan tertiup dan terbawa angin sampai ke tempat yang jauh, kemudian ketika hujan, awan tersebut melarutkan partikel partikel polutan  (zat penyusun polusi) sehingga membentuk senyawa zat asam seperti H2SO4 dan HNO3.

Kamis, 28 Juli 2016

Tahukah Kamu apa itu "Reaksi Kimia"?



Gambar : smaulana.blogspot.com
Gambar : www.dreamstime.com
Tahukah kamu apa yang dimaksud dengan  "Reaksi Kimia"? Reaksi Kimia adalah suatu perubahan dari suatu senyawa atau molekul menjadi senyawa lain atau molekul lain. Reaksi yang terjadi pada senyawa anorganik biasanya merupakan reaksi antar ion, sedangkan reaksi pada senyawa organik ditandai dengan adanya pemutusan ikatan kovalen dan pembentukan ikatan kovalen yang baru. Pada reaksi yang berlangsung dalam beberapa tahap untuk menghasilkan suatu senyawa, dikenal istilah intermediet, sesuatu yang dapat atau tidak dapat diisolasi. (Riswiyanto, 2009: 83)